Cara Menabung Kekinian Generasi Millenial

Saturday, May 28, 2016



Hah? Seriusan lo belum pernah denger tentang Generasi Millenial?
Emang selama ini lo tinggal dimana sih? Hogwarts?Atau di Narnia?

*padahal sendirinya juga baru kelar nge-browsing*
*yang penting mah gaya aja dulu*

 Generasi Millenial

Untuk singkatnya sih,  Generasi Millenial sebenarnya adalah mereka yang lahir sekitar tahun 1980 – 2000. 

Sebelum Generasi Millenial, mungkin lo mengenal Generasi Baby Boomer yaitu angkatan kakek-nenek kita. Mereka memiliki karakteristik tertentu karena lahir di jaman sesudah kemerdekaan. Biasanya generasi ini memiliki sifat patriotis dan nasionalisme yang sangat tinggi. Dan rata-rata dari mereka memiliki anak banyak, karena jaman dulu belum ada KB hehe *seriusan ini*

Eksis & Gaul di Acara RoadBlog Bandung

Monday, May 23, 2016



Iya sih, judulnya semacam lebay gitu yah.

Mohon dimaklum aja lah namanya juga gue jarang banget bisa gaul dan eksis bareng teman-teman blogger, jadi sekalinya bisa hadir noraknya langsung kumat.

Sebagai emak-emak yang keseringan nongkrong di rumah, sekali-sekali menghadiri event blogger menjadi bentuk hiburan tersendiri bagi gue. Nongkrong asyik bareng sahabat blogger yang selama ini hanya bisa ditemui di dunia maya, syukur-syukur kalo bisa dapat ilmu yang bermanfaat dan goodie bag.

Acara RoadBlog Bandung yang dilaksanakan tanggal 14 Mei 2016 di Hotel Best Western Premier La Grande Bandung ini sebenarnya merupakan rangkaian dari RoadBlog 10 Cities yang diadakan oleh Excite. Denger-denger gosip sih katanya Bandung merupakan kota ke-9 yang dikunjungi dan Jakarta menjadi kota penutup.

Berusaha Konsisten di Social Media

Monday, May 16, 2016


Eksis di social media itu menurut gue gampang-gampang susah.

Diperlukan kemurnian hati dan mental yang teramat sangat kuat untuk bisa konsisten dan eksis dengan suatu image tertentu di social media.

Dan khusus untuk gue secara pribadi, kunci untuk bisa ‘menjaga kewarasan’ di socmed sih simple aja : cukup dengan cara memfokuskan  diri pada hal-hal yang gue kuasai dan tidak mudah terpancing.

Itulah makanya di jejaring sosial, gue meng-khusus-kan diri hanya membahas tentang  hal-hal tertentu yang menjadi hasrat terdalam gue aja. Sehingga pada akhirnya, facebook, twiter dan IG gue pun jadi sering rusuh untuk membahas tentang drama Korea & Kpop.

Daripada ribut di timeline, mendingan menikmati keindahan ciptaan Tuhan aja, misalnya kepo-in anak Kpop.

Pertandingan Bola yang Unik

Monday, May 2, 2016

Beberapa hari yang lalu, ceritanya Fathir ulang tahun, yeay!


Tapi Fathir punya istilah sendiri lho untuk ulang tahunnya dia :
 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS